Ketika Cuties akan memutuskan untuk menggunakan bantuan babysitter untuk mengasuh Si Kecil pasti kita akan memilihnya dengan teliti. Memilih babysitter pun tidaklah sembarangan melainkan harus jelas dan piawai dalam mengasuh Si Kecil. Mengapa hal ini perlu? Karena ada saja pengasuh anak yang tidak berpengalaman dalam mengasuh sehingga banyak kejadian tidak enak yang melibatkan babysitter.
Jika tidak ada anggota keluarga yang bisa kita mintai bantuan dalam mengurus anak, maka menggunakan jasa babysitter sebenarnya pilihan yang cukup baik. Namun, sebelum itu perlu kita ketahui plus minus babysitter yang perlu Cuties pertimbangkan.
Baca juga: Gemas Terhadap Bayi Itu Wajar, Tapi…
Kelebihan anak yang diasuh babysitter
Apabila Cuties sudah menemukan babysitter yang tepat maka Si Kecil pun akan tumbuh dengan baik dengan merasakan beberapa manfaat, seperti:
-
Mengurangi stres harian
Dalam kesehariannya, jika Cuties memiliki babysitter maka beberapa beban orangtua akan berkurang seperti memasak karena akan dibantu, menyuapi dan menyiapkan berbagai kebutuhan Si Kecil. Hal ini praktis akan membuat alokasi waktu lebih baik untuk bersiap kerja. Dengan begitu, kebutuhan Si Kecil tetap terpenuhi namun rutinitas Cuties akan lebih terasa ringan.
-
Perhatian bagi Si Kecil akan terjaga
Jelas fungsi utama dari adanya babysitter adalah untuk memastikan perhatian bagi Si Kecil tidak akan terputus saat Cuties sedang jauh darinya. Dengan bantuan mereka, ia akan tetap tumbuh dengan kasih sayang dan kebutuhannya akan cepat terpenuhi.
-
Fleksibel waktu dan tempat
Salah satu dampak dari menggunakan jasa babysitter adalah jadwal dan waktu yang pasti akan lebih luang. Tak hanya perhatian bagi Si Kecil tetap terjaga tapi juga Cuties dapat memiliki rutinitas yang lebih stabil.
Baca juga: Janin Lapar, Ini Tanda-Tandanya
Kekurangan Menggunakan Jasa Babysitter
Setelah beberapa kelebihan tadi, tentu menggunakan jasa babysitter juga memiliki kekurangan sehingga sangat penting bagi Cuties untuk menemukan babysitter yang tepat.
-
Kesulitan mencari figur yang pas
Hal yang cukup merepotkan adalah jika sulit menemukan babysitter yang tepat bagi Si Kecil. Seperti kita ketahui meski proses memilih babysitter bisa dikatakan seperti mencari pegawai namun sebenarnya ada hal lain yaitu kecocokan antara babysitter dengan Cuties dan Si Kecil.
-
Biaya
Hal yang pasti adalah pengeluaran yang bertambah. Karena itu memastikan kemampuan finansial adalah hal yang sangat wajib. Tentu menyewa jasa babysitter akan mengeluarkan biaya yang tidak sedikit bahkan menjadi salah satu pengeluaran yang besar selain kebutuhan primer.
-
Privasi yang berkurang
Salah satu hal yang akan tersita juga adalah privasi keluarga yang akan menjadi berkurang. Tentu keberadaan babysitter pasti akan membuat gerak-gerik keluarga di rumah menjadi tidak fleksibel yang mana terkadang kita membutuhkan hal tersebut.
Agar segala sesuatunya dapat terkendali, Cuties dapat lebih proaktif untuk menjaga agar pekerjaan babysitter dapat maksimal dan terpantau. Cuties dapat melakukan beberapa hal seperti memperhatikan Si Kecil saat babysitter-nya bersamanya, memasang kamera CCTV yang dapat dipantau atau membuat catatan kegiatan harian. Semoga setelah memahami plus minus babysitter ini, Cuties yang akan menggunakan jasa babysitter dapat mempertimbangkan ini dengan baik, ya! -KJ